Setiap daerah di Indonesia memiliki karya seni yang berbeda-beda. Inilah yang menjadi ciri atau karakteristik karya seni daerah. Karya seni daerah adalah bentuk karya seni yang dapat dinikmati oleh indra peraba dan indra penglihatan. Setiap karya seni daerah terbentuk dari beberapa elemen yang disebut unsur seni rupa. Beberapa unsur pembentuk karya seni daerah, antara lain sebagai berikut.
1. Titik
Titik adalah unsur dasar karya seni rupa yang terkecil. Segala bentuk wujud yang dihasilkan dimuiai dari titik. Titik yang membesar disebut dengan bintik.
2. Garis
Garis adalah batas dari suatu benda, bidang, ruang, tekstur, warna, dan sebagainya. Garis memiliki dimensi yang memanjang dengan arah tertentu, memiliki sifat seperti panjang, pendek, lurus, tipis, tebal, vertikal, horizontal, halus, melengkung, berombak, miring, putus-putus, dan Iain-Iain.
Macam-macam garis.
Garis juga dapat digunakan untuk mengomunikasikan gagasan dan mengekspresikan diri. Misalnya, garis tebal tegak lurus memberi kesan kuat dan tegas. Garis tipis melengkung memberi kesan lemah.
3. Bidang
Bidang adalah perpaduan antara garis-garis dalam kondisi tertentu. Bidang bisa diamati secara visual pada setiap benda alam dan pada karya seni rupa yang dihasilkan. Berikut beberapa contoh bidang.
Macam-macam bidang.
4. Bentuk
Bentuk adalah wujud yang terdapat di alam dan terlihat nyata.
5. Tekstur
Tekstur adalah sifat permukaan pada setiap benda yang bisa dilihat dan diraba. Sifatnya terkesan halus, kusam, kasar, licin, mengilap, dan sebagainya. Berdasarkan wujudnya, tekstur dapat dibedakan atas tekstur asli dan tekstur buatan.
Tekstur asli adalah perbedaan ketinggian permukaan objek yang nyata dan dapat diraba. Adapun tekstur buatan adalah kesan permukaan objek yang timbul pada suatu bidang karena pengolahan unsur garis, warna, ruang, dan terang-gelap.
6. Warna
Warna adalah unsur rupa yang paling menarik perhatian. Warna dibagi ke dalam beberapa kelompok, antara lain sebagai berikut.
a. Warna primer atau warna dasar, terdiri atas warna merah, biru, dan kuning.
b. Warna sekunder adalah warna yang didapat dari campuran kedua warna primer seperti warna jingga, hijau, dan ungu.
c. Warna tersier adalah warna hasil campuran dari kedua warna sekunder.
7. Gelap-Terang
Gelap-terang dalam karya seni rupa dua dimensi berfungsi untuk menggambarkan benda seolah berwujud tiga dimensi, memberikan kesan ruang/kedalaman, juga memberikan kontras pada gambar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar